Virus baik yang nyata maupun maya memiliki banyak kesamaan. Sebagai permulaan, mereka sangatlah sulit untuk ditangkap. Cacar, Stuxnet, Conficker, atau pilek biasa, kita semua tentu sepakat bahwa terlepas dari apakah mereka berada di tubuh anda atau PC anda, virus secara umum amat mengerikan. Kedua, kedua jenis virus dapat dihindari dengan tindakan pencegahan yang tepat, kemungkinan besar anda masih akan terjangkit salah satunya. Dan terakhir, seperti mengenali infeksi virus dalam tubuh anda, mengetahui apakah PC anda telah terinfeksi dapat diketahui gejalanya. Jadi, sebagai netizens yang prihatin atas kesejahteraan umat netizen,(ehem) saya mengumpulkan daftar gejala virus komputer dari berbagai sumber untuk membantu anda mendiagnosa masalah yang mungkin anda alami.